Purwakarta 09 Oktober 2016
Seorang Lelaki berumur 35 tahun bernama Az alias Aw ditangkap petugas Satuan Reserse Anti Narkoba Polres Purwakarta pada hari Sabtu 08/10 sekira pukul 21.15 Wib di rymah kontrakannya yang terletak kp Nagrak desa Nagrak Kecamatan Darangdan Purwakarta.
Pada saat ditangkap oleh petugas Az alias Aw kedapatan membawa barang yang di duga Narkoba jenis sabu sebanyak 5 paket yang disimpan oleh Az di dalam kaleng bekas peluru senapan angin setelah dilakukan penimbangan sabu tersebut memiliki berat 4 gram.
Barang barang lain yang berhasil diamankan petugas bersama tersangka adalah tiga buah hp masing masing dengan merk MMC, Samsung , dan Lenovo.
Saat ini Az alias Aw sedang menjalani proses penyidikan di Polres Purwakarta dengan pasal yang disangkakan kepadanya adalah pasal 112 ayat (1) dan pasal 114 ayat (1) UU RI no.35 tahun 2009 tentang Narkotika.
(Dok.Humas Polres Purwakarta)
Komentar