
PURWAKARTA – Pagi ini hari Jum’at, 24/11/2023, SMAN 3 Purwakarta kedatangan beberapa personel dari Polsek Purwakarta Kota Polres Purwakarta tepatnya dari Unit Lalu Lintas.
Kedatangan beberapa personel Polri adalah dalam rangka menyampaikan imbauan Kamtibmas terkait marak terjadinya Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang menjadi atensi Pemerintah sekaligus Polri dalam memberantas kejahatan tersebut.

Guna mengantisipasi terjadinya tindak pidana TPPO, Aiptu Eef Saepulloh bersama Bripka Faisal M. Barkah anggota Unit Lantas Polsek Purwakarta Kota Polres Purwakarta memberikan Imbauan Sosialisasi TPPO.
Dengan sosialisasi tersebut diharapkan para siswa-siswi mendapatkan pembelajaran terkait TPPO.
Kapolres Purwakarta Polda Jabar AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Purwakarta Kota AKP Subagyo, mengatakan bahwa kegiatan personel Unit Lalu Lintas Polsek Purwakarta Kota berada di SMAN 3 Purwakarta adalah kegiatan rutin Polsek Purwakarta Kota sebagai upaya mendekatkan diri kepada para siswa-siswi SMAN 3 Purwakarta sehingga pesan-pesan kamtibmas dapat tersampaikan dan para siswa-siswi bisa lebih meningkatkan kewaspadaan untuk mencegah terjadinya aksi kriminalitas. “Dengan terjalinnya kemitraan yang baik antara Polri dan para siswa-siswi SMAN 3 Purwakarta dapat tercipta kamtibmas yang aman dan kondusif,” ucap AKP Subagyo.
DPC. HUMAS POLRES PURWAKARTA
Komentar