PURWAKARTA – Dalam rangka Operasi Penyakit Masyarakat (Ops Pekat) Lodaya 2025, Bhabinkamtibmas Polsek Cibatu aktif melaksanakan sambang warga guna menyampaikan himbauan terkait pencegahan tindak kriminalitas 3C (Curas, Curat, dan Curanmor).
Dalam kegiatan ini, Kapolsek Cibatu AKP Feri Kurniawan melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Toto berkeliling ke pemukiman warga, berdialog langsung, dan mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap aksi kejahatan. Warga diminta untuk selalu berhati-hati dalam menyimpan barang berharga, tidak meninggalkan kendaraan dalam keadaan tidak terkunci, serta meningkatkan keamanan lingkungan melalui kegiatan ronda malam.
“Kami mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap keamanan lingkungan. Jika melihat hal mencurigakan, segera laporkan kepada pihak kepolisian agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat,” ujar Bhabinkamtibmas kepada warga, Sabtu (01/03/04).
Selain itu, dalam sambang ini juga disampaikan edukasi mengenai bahaya penyakit masyarakat lainnya, seperti peredaran minuman keras ilegal dan perjudian, yang menjadi sasaran dalam Ops Pekat Lodaya 2025.
Diharapkan melalui upaya preventif ini, tingkat kriminalitas di wilayah hukum Polsek Cibatu dapat ditekan, serta tercipta lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat.
Komentar