PURWAKARTA – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan, Polsek Cibatu melaksanakan patroli dialogis ke sejumlah pertokoan di wilayah Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta. Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang berbelanja kebutuhan puasa dan Lebaran.
Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Ardhiansyah melalui Kapolsek Cibatu Kompol Feri Kurniawan menyampaikan bahwa patroli ini dilakukan secara rutin untuk mencegah potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, peredaran uang palsu, dan aksi kejahatan lainnya yang cenderung meningkat selama bulan Ramadhan.
“Kami terus meningkatkan patroli, terutama di pusat-pusat perbelanjaan dan pertokoan, karena aktivitas masyarakat meningkat menjelang berbuka puasa dan malam hari. Kami juga mengimbau pemilik toko untuk lebih waspada serta segera melaporkan jika menemukan hal mencurigakan,” ujar Kapolsek Cibatu, Selasa (25/03/2025).
Dalam patroli tersebut, petugas berdialog dengan para pedagang dan pembeli, mengingatkan mereka untuk berhati-hati dalam bertransaksi serta menyimpan barang berharga di tempat yang aman. Petugas juga mengimbau agar pemilik toko memasang CCTV dan tidak lengah terhadap aksi pencurian, terutama saat toko ramai pengunjung.
Selain itu, patroli ini juga dilakukan untuk mencegah kerumunan yang berpotensi mengganggu ketertiban serta memastikan keamanan menjelang waktu berbuka dan salat tarawih.
Komentar