PURWAKARTA – Wujud kedekatan dan kepedulian terhadap warga binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Cibatu, Polres Purwakarta, melaksanakan sambang ke salah satu warga yang tengah memberi makan domba di wilayah Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu, pada Minggu (06/04/2025).
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk silaturahmi sekaligus untuk menjaga hubungan baik antara polisi dan masyarakat. Dalam suasana santai, Bhabinkamtibmas berdialog dengan peternak mengenai situasi kamtibmas di lingkungan sekitar serta memberikan imbauan agar selalu waspada terhadap potensi pencurian ternak.
Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Ardhiansyah melalui Kapolsek Cibatu Kompol Feri Kurniawan mengatakan bahwa kegiatan sambang ini rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas sebagai bagian dari tugas pembinaan masyarakat di wilayah desa binaannya.
“Dengan menyambangi warga secara langsung, apalagi saat mereka sedang beraktivitas seperti memberi makan ternak, anggota kami bisa lebih dekat dan mengetahui situasi di lapangan secara langsung,” ungkap Kompol Feri.
Dengan hadirnya Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, Polsek Cibatu berharap keamanan dan ketertiban di wilayah desa binaan tetap terjaga, serta terjalin sinergi positif antara polisi dan warga dalam menciptakan lingkungan yang kondusif.
Komentar