PURWAKARTA – Suasana akrab dan penuh kekeluargaan tampak saat anggota Polsek Cibatu menyambangi pangkalan ojek yang berada di wilayah hukum Polsek Cibatu, Senin (14/4/2025). Di tengah kesibukan para pengemudi ojek menanti penumpang, petugas hadir menyapa hangat dan berdialog santai menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
Kegiatan ini bukan sekadar rutinitas patroli, melainkan bentuk nyata dari upaya Polsek Cibatu dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat. Melalui obrolan ringan, petugas mengajak para pengemudi ojek untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan.
Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Ardhiansyah melalui Kapolsek Cibatu Kompol Feri Kurniawan menyampaikan bahwa pendekatan humanis seperti ini akan terus dilakukan untuk memperkuat sinergi antara polisi dan masyarakat.
“Kami datang bukan untuk mengawasi, tapi untuk bersilaturahmi dan mengajak bapak-bapak semua untuk ikut menjaga kampung kita agar tetap aman,” ucap salah satu anggota Polsek Cibatu.
Himbauan yang disampaikan meliputi kewaspadaan terhadap penumpang yang mencurigakan, pentingnya menjaga keselamatan saat berkendara, serta menghindari konflik di jalan raya. Petugas juga mengingatkan agar para pengemudi selalu membawa surat-surat kendaraan dan mengenakan helm demi keselamatan.
Dengan kegiatan seperti ini, Polsek Cibatu berharap dapat membangun kepercayaan dan kedekatan emosional antara Polri dan warga, sehingga menciptakan lingkungan yang harmonis dan aman.
Komentar