Purwakarta – Dalam upaya mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Taringgul Tengah Bripka Anton Mitra Kusuma bersama Babinsa Serka Erwin Setiadi melaksanakan kegiatan sambang warga pada hari ini, (21/04/2025). Kegiatan ini dilakukan secara door-to-door di sejumlah rumah warga di wilayah desa.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa ini disambut hangat oleh warga. Dalam sambangnya, mereka menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengajak warga untuk menjaga keamanan lingkungan, serta mendorong peran aktif masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Selain itu, aparat juga mendengarkan langsung keluhan, aspirasi, maupun permasalahan yang dihadapi warga sehari-hari. Kegiatan ini menjadi sarana komunikasi dua arah antara masyarakat dan aparat, sehingga potensi permasalahan di lingkungan bisa diantisipasi sejak dini.
“Kami ingin masyarakat merasa aman dan terlindungi. Dengan kegiatan seperti ini, kami bisa lebih dekat dengan warga serta mengetahui kondisi nyata di lapangan,” ujar Bripka Anton.
Sementara itu, Babinsa menambahkan bahwa sinergitas antara TNI-Polri serta peran aktif masyarakat menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas di desa.
Kegiatan sambang ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat dan wujud nyata kehadiran negara di tengah-tengah warga.
Komentar