Purwakarta – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari Polres Purwakarta aktif melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga di wilayah binaan. Kegiatan ini sebagai bentuk sinergi dan kedekatan antara polisi dengan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.
Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah, melalui Kapolsek Bungursari, Kompol R. Dandan Nugraha Gaos, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas dalam ronda malam bertujuan untuk memberikan semangat kepada warga dalam menjaga lingkungan. “Dengan kebersamaan ini, kita bangun rasa tanggung jawab bersama terhadap keamanan wilayah. Kegiatan ronda menjadi langkah nyata mencegah tindak kejahatan,” ujarnya pada Jum’at, 25 April 2025.
Selain memantau situasi lingkungan, Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang ikut ronda, seperti pentingnya deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan serta segera melapor jika ada hal yang mencurigakan.
Kegiatan ronda malam ini disambut antusias oleh masyarakat, yang merasa lebih terlindungi dengan kehadiran petugas kepolisian. Diharapkan, dengan rutinnya ronda malam, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bungursari tetap aman dan kondusif.
Komentar