Purwakarta – Dalam rangka mendukung program strategis swasembada pangan nasional dan mempercepat pencapaian Swasembada Jagung, Polres Purwakarta melaksanakan kegiatan Panen Raya Jagung pada hari Kamis, 24 April 2025, pukul 11.40 WIB, bertempat di Kampung Dangdeur RT 009/003, Desa Dangdeur, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta.
Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah, melalui Kapolsek Bungursari, Kompol R. Dandan Nugraha Gaos, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan nyata terhadap ketahanan pangan serta langkah strategis dalam mewujudkan visi Indonesia Maju dan Indonesia Emas. “Panen jagung hari ini bukan hanya simbol keberhasilan pertanian, tetapi juga bukti nyata bahwa sinergi antara petani, pemerintah, dan seluruh elemen masyarakat membuahkan hasil yang luar biasa,” ujarnya.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Purwakarta, seperti Kapolres Purwakarta, Wakapolres, Danramil, Kepala Dinas Pangan dan Pertanian, Camat Bungursari, serta unsur TNI-Polri lainnya, termasuk kelompok tani se-Kecamatan Bungursari.
Panen Raya Jagung ini juga menjadi bagian dari Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dan Satuan Program Pemberian Gizi (SPPG), sebagai bentuk komitmen terhadap Program Strategi Nasional Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Polres Purwakarta menegaskan dukungannya terhadap peningkatan kesejahteraan petani dan upaya menjaga stabilitas pangan daerah.
“Mari kita jadikan momentum panen jagung ini sebagai penyemangat untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pertanian. Pertanian adalah salah satu pilar utama ketahanan pangan dan ekonomi bangsa,” tutupnya.
Komentar