PURWAKARTA – Sinergitas TNI–Polri di tingkat desa terus diperkuat guna memastikan pelayanan publik berjalan optimal dan situasi kamtibmas tetap kondusif. Hal ini terlihat saat Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Cipinang melakukan monitoring pelayanan administrasi di Ruang Pelayanan Kantor Desa Cipinang.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas terlihat berdialog dengan perangkat desa serta warga yang sedang mengurus administrasi, sementara Babinsa memberikan pendampingan dan memastikan pelayanan berlangsung tertib dan aman. Kolaborasi keduanya menciptakan suasana pelayanan yang lancar dan nyaman bagi masyarakat.
Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, melalui Kapolsek Cibatu AKP Udin Samosir, menyampaikan bahwa sinergi TNI–Polri dalam pendampingan pemerintahan desa merupakan bagian dari komitmen untuk menjaga keamanan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kami selalu mendorong anggota, khususnya Bhabinkamtibmas, untuk aktif bersinergi dengan Babinsa dan perangkat desa. Kehadiran mereka sangat penting dalam memastikan pelayanan masyarakat berjalan baik sekaligus memperkuat hubungan dengan warga,” ujarnya pada hari Senin, 23 November 2025.
Selain memastikan kelancaran pelayanan administrasi, kedua aparat ini juga memberikan imbauan kepada warga agar tetap menjaga ketertiban serta segera melaporkan jika terdapat potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar.
Melalui sinergitas dan monitoring seperti ini, Polsek Cibatu berharap pelayanan desa semakin maksimal, sementara stabilitas kamtibmas di wilayah Desa Cipinang terus terjaga dengan baik.











Komentar