Kesigapan anggota kepolisian dalam melayani masyarakat kembali terlihat di tengah arus perjalanan Natal dan Tahun Baru. Anggota Polres Purwakarta yang bertugas di Pos Pelayanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Rest Area KM 88 A, bersama petugas keamanan setempat, dengan cepat membantu seorang pengendara mobil minibus yang mengalami mogok akibat radiator kendaraan mengalami overheat.
Peristiwa tersebut terjadi saat seorang ibu pengendara tengah dalam perjalanan menuju Bandung untuk merayakan Natal. Kendaraan yang mengalami gangguan mesin tersebut berhenti di area rest area dan berpotensi menimbulkan perlambatan arus kendaraan serta antrean panjang.
Mengetahui kondisi tersebut, dua personel Pos Pelayanan Nataru, Aipda Agus Ramdan dan Aipda Uci Sanusi, langsung bergerak cepat memberikan pertolongan. Bahkan, Aipda Uci terlihat tidak mengenakan sepatu karena baru saja selesai melaksanakan salat dan bergegas membantu pengendara agar kendaraan segera dipindahkan ke lokasi yang lebih aman.
Tanpa menunda waktu, Aipda Agus dan Aipda Uci bersama petugas keamanan setempat mendorong kendaraan ke tepi area rest area guna mencegah kemacetan dan menjaga kelancaran arus lalu lintas.
Aipda Agus Ramdan mengatakan bahwa langkah cepat tersebut dilakukan demi kenyamanan pengguna jalan lainnya.
“Situasinya harus segera ditangani agar tidak menimbulkan antrean kendaraan. Yang terpenting bagi kami adalah arus lalu lintas tetap lancar dan pengendara merasa aman,” ujarnya.
Hal senada disampaikan Aipda Uci Sanusi. Ia menambahkan bahwa setelah kendaraan berada di posisi aman, petugas juga memastikan kondisi pengendara dalam keadaan baik.
“Kami pastikan pengendara tidak mengalami gangguan kesehatan dan kami berikan imbauan untuk memeriksa kendaraan sebelum melanjutkan perjalanan,” kata Uci.
Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Gede Putu Anom Danu Jaya melalui Kapolsek Sukatani AKP Asep Nugraha menyampaikan bahwa tindakan cepat tersebut mencerminkan kesiapsiagaan personel Pos Pelayanan Natal dan Tahun Baru dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kesiapsiagaan anggota Pos Pelayanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 merupakan komitmen kami dalam menjaga keamanan, kenyamanan, serta keselamatan masyarakat selama masa libur Natal dan Tahun Baru,” tutur AKP Asep Nugraha.
Kehadiran personel Polri di titik-titik strategis, termasuk rest area jalur tol, diharapkan mampu memberikan rasa aman bagi pengguna jalan serta mencegah terjadinya gangguan lalu lintas selama periode libur panjang.










Komentar