PURWAKARTA – Kapolsek Cibatu melaksanakan kegiatan penanaman jagung serentak Kuartal I Tahun 2026 dengan memanfaatkan lahan tidur yang berlokasi di Desa Cipancur, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, pada Kamis (29/01/2026).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan nasional serta optimalisasi pemanfaatan lahan tidur agar lebih produktif dan bernilai ekonomi bagi masyarakat.
Penanaman jagung serentak ini dihadiri langsung oleh Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, bersama Kasdim 0619/Purwakarta, perwakilan Perhutani, Bulog, serta para Pejabat Utama (PJU) Polres Purwakarta. Turut hadir pula unsur Muspika Kecamatan Cibatu, Pemerintah Desa Cipancur, penyuluh pertanian, serta kelompok tani Merdeka TMI Budaya Mekar 3 Desa Cipancur.
Kapolres Purwakarta AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya juga mengapresiasi kolaborasi seluruh pihak yang terlibat. Ia menyampaikan bahwa Polri akan terus mendukung program pemerintah serta hadir sebagai mitra masyarakat, khususnya di sektor pertanian.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Cibatu AKP Udin Samosir menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergitas antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dan para pemangku kepentingan terkait dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan petani.
“Melalui penanaman jagung serentak ini, diharapkan lahan tidur dapat dimanfaatkan secara maksimal, sehingga mampu memberikan hasil yang bermanfaat bagi masyarakat serta mendukung program ketahanan pangan nasional,” ujarnya.
Kegiatan penanaman jagung berlangsung dengan lancar, aman, dan penuh semangat kebersamaan, sebagai bentuk komitmen bersama dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan di wilayah Kabupaten Purwakarta.











Komentar