Purwakarta 26 Oktober 2016
Polsek Bungursari
Rapat pemberitahuan rencana awal pembangunan sutet 500 kv dilaksanakan di aula rapat Kecamatan Bungursari pada hari selasa tanggal 25 Oktober 2016 dari jam 09.00 Wib sampai dengan Jam 11.35 Wib yang dihadiri oleh Kapolsek Bungursari Kompol Dewa Putu Murdana, SH. Kapolsek Kota Purwakarta, Danramil Campaka, Asda Pemprop Jawa Barat, Asda Pemerintahan Umum Kabupaten Purwakarta, Manager Pengadaan Tanah UIP II PLN Jawa Bagian Tengah, Manager Hukum dan Komunikasi UIP PLN, para Kepala Desa dan Bamusdes Kecamatan Babakan Cikao yang dilalui oleh jaringan sutet yaitu Desa Cilangkap, Cicadas, Cigelam. Dari Kecamatan Bungursari yaitu Desa Dangdeur, Cibening dan Bungursari, sedangkan dari Kecamatan Campaka yaitu Desa Cimahi, Cijunti, Cisaat dan Cikumpay serta warga pemilik lahan yang akan dilalui oleh jaringan sutet.
Menurut penjelasan dari Manager Pengadaan Tanah UIP PLN Jawa Bagian Tengah yaitu Bahwa proyek pembangunan jaringan sutet 500 KV meliputi 7 Kabupaten dengan panjang jalur dari Indramayu sampai dengan Cibatu Baru Bekasi kurang lebih 101 Km dan total panjang 191 Km, dengan jumlah tower 522 tower. Untuk di Kabupaten Purwakarta akan terpasang 49 tower yang melewati 8 Desa di 3 Kecamatan yaitu Kecamatan Babakan Cikao, Kecamatan Campaka, dan Kecamatan Bungursari. Sutet 500 KV dihasilkan dari sumber PLTU, tujuan lain adalah untuk meningkatkan keandalan sistem kelistrikan, perbaikan mutu tegangan voltage.
Asda Pemerintahan Umum Kabupaten Purwakarta dan Asda Pemerintahan Provinsi Jawa Barat menerangkan bahwa pembangunan yang maksimal tidak terlepas dari dukungan masyarakat dan tanah yang akan dilalui sutet diharapkan direlakan dan akan dibeli oleh Pemerintah dengan harga yang wajar karena proyek tersebut harus memberikan keuntungan dari kedua belah pihak serta apabila pembangunan lancar akan berdampak positif bagi masyarakat.
Kegiatan rapat rencana pembangunan sutet 500 kv jaringan Mandirancang Kuningan sampai dengan Cibatu Baru Bekasi diselenggarakan di Aula Rapat Kecamatan Bungursari berlangsung dengan aman, tertib dan lancar.
(Dok.Humas Polres Purwakarta)












Komentar