Purwakarta 28 Oktober 2016
Kapolres Purwakarta AKBP Trunoyudo Wisnu Andiko, S.Ik. Datang dan menghadiri acara peringatan hari sumpah pemuda ke 88 di pemda Purwakarta, acara berlangsung di taman pancawarna Bale Paseban.
Upacara hari peringatan sumpah pemuda tersebut juga dihadiri oleh Dandim 0619 Purwakarta serta para Mupida Kabupaten Purwakarta dan para tamu undangan, bertindak sebagai Inspektur upacara adalah Bupati Purwakarta H Dedi Mulyadi, S.H.
Ada yang unik dalam peringatan hari sumpah pemuda di Pemda Purwakarta tersebut yaitu dengan dipakainya sarung dan pakaian adat bagi para petugas dan beberapa peserta upacara lainnya termasuk para pengibar bendera merah putih.
Kegiatan peringatan hari sumpah pemuda ke 88 di Pemda Purwakarta tersebut berlangsung dengan khidmat aman , tertib dan terkendali.
(dok. Humas Polres Purwakarta)













Komentar