PURWAKARTA – Bhabinkamtibmas Desa Bunder, Aiptu Yudi Iskandas, S.H melaksanakan kegiatan sambang ke warga binaannya sebagai bentuk upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Desa Bunder. Rabu (26/02/2025)
Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas berinteraksi langsung dengan warga untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kerukunan antar warga serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan, seperti pencurian, penipuan, dan penyalahgunaan narkoba.
Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah, Melalui Kapolsek Jatiluhur, Kompol A Abdul Kodir, menyampaikan kegiatan sambang ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat sehingga tercipta lingkungan yang aman dan nyaman.
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mendengarkan aspirasi serta keluhan warga terkait permasalahan di lingkungan mereka. Hal ini bertujuan untuk mencari solusi bersama serta mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.
Komentar