PURWAKARTA – Dalam rangka mengantisipasi potensi kerawanan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Bhabinkamtibmas Polsek Cibatu Bripka Yosep bersama Babinsa Serka Fujianto melaksanakan patroli dan sambang warga di wilayah binaannya, Selasa (04/03/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
Saat menyambangi warga, Bripka Yosep dan Serka Fujianto memberikan himbauan kamtibmas agar masyarakat berperan aktif dalam menjaga ketertiban selama bulan Ramadhan. Mereka mengingatkan agar tidak membunyikan petasan, menghindari aksi balap liar, perang sarung, konsumsi minuman beralkohol, serta permainan judi. Selain itu, warga juga diminta segera melaporkan kepada aparat jika menemukan adanya potensi gangguan kamtibmas.
Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Ardhiansyah melalui Kapolsek Cibatu AKP Feri Kurniawan menyampaikan bahwa patroli sambang ini merupakan bagian dari tugas rutin Bhabinkamtibmas dan Babinsa untuk mempererat kedekatan dengan masyarakat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat, khususnya selama bulan Ramadhan. Dengan semakin dekatnya aparat keamanan dengan warga, maka akan lebih mudah dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” ujar AKP Feri Kurniawan.
Diharapkan, dengan adanya patroli dan sambang ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan sehingga ibadah di bulan suci Ramadhan dapat berjalan dengan khusyuk dan tenang.
Komentar