PURWAKARTA – Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional (Mayday), Polsek Cibatu melaksanakan pengamanan dan pengawalan terhadap keberangkatan perwakilan buruh dari Kecamatan Cibatu yang mengikuti aksi damai di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Kamis (01/05/2025).
Keberangkatan buruh berasal dari dua organisasi serikat pekerja, yakni Dewan Pimpinan Cabang Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (DPC PPMI) dan Dewan Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Nasional (DPC SPN) Kecamatan Cibatu.
Rombongan pertama dari DPC PPMI diberangkatkan pada pukul 05.00 WIB dari sekretariat DPC PPMI Cibatu menggunakan dua unit bus. Sementara itu, rombongan dari DPC SPN berangkat sekitar pukul 07.00 WIB dari area PT. YC Tec Cibatu menggunakan satu unit bus.
Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Ardhiansyah melalui Kapolsek Cibatu AKP Udin Samosir menjelaskan bahwa pengamanan dilakukan untuk memastikan keberangkatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. “Kami kerahkan personel Polsek Cibatu untuk melakukan pengamanan di titik keberangkatan dan pengawalan hingga perbatasan wilayah hukum Polres Purwakarta,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa pihaknya juga telah berkoordinasi dengan para pimpinan serikat pekerja guna memastikan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung sesuai dengan prosedur dan hukum yang berlaku.
“Kami imbau kepada seluruh peserta aksi agar tetap menjaga ketertiban, mematuhi aturan lalu lintas, serta menjaga sikap selama kegiatan berlangsung di Jakarta. Aspirasi boleh disampaikan, tetapi tetap dengan cara damai,” tambahnya.
Kegiatan pengamanan ini merupakan wujud dukungan Polsek Cibatu dalam menjamin keamanan masyarakat dalam menyampaikan pendapat di muka umum, dengan tetap menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
Komentar