Purwakarta,Selasa, 05 Agustus 2025 — Dalam rangka menjaga hubungan harmonis antara kepolisian dan masyarakat, serta memperkuat komunikasi di lingkungan desa, Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya Bripka Budi Setiawan melaksanakan kegiatan sambang warga di Kampung Campaka, Desa Mekarjaya, Kecamatan Kiarapedes, pada Selasa, 05 Agustus 2025 pukul 09.00 WIB.
Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari tugas rutin Bhabinkamtibmas dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat serta memberikan penyuluhan kamtibmas secara langsung. Dalam kunjungannya, Bripka Budi Setiawan berdialog dengan warga terkait situasi keamanan di lingkungan mereka, serta menyampaikan imbauan agar tetap menjaga kerukunan, saling menghormati, dan waspada terhadap berbagai potensi gangguan keamanan.
Masyarakat Kampung Campaka menyambut baik kunjungan tersebut. Warga merasa diperhatikan dan didukung dalam menjaga ketertiban serta kenyamanan di lingkungan mereka.
Dengan sambang seperti ini, Bhabinkamtibmas tidak hanya berperan sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam menjaga stabilitas, membangun kepercayaan, dan menciptakan suasana desa yang aman dan kondusif.











Komentar