PURWAKARTA – Bhabinkamtibmas Desa Depok Polsek Darangdan Polres Purwakarta melaksanakan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun Anggaran 2027 yang digelar di Aula Desa Depok, Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta, pada Kamis (8/1/2026) sekitar pukul 09.00 WIB.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Depok beserta perangkat desa, BPD, LPM, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta unsur terkait lainnya. Bhabinkamtibmas Desa Depok Aiptu Solihin, S.H. hadir untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mendukung program pembangunan desa yang berorientasi pada kepentingan bersama serta menjaga keamanan lingkungan.
Kapolsek Darangdan AKP Yoga Prayoga, S.H. melalui keterangannya mengatakan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas dalam Musrenbangdes merupakan bentuk dukungan Polri terhadap pembangunan desa.
“Musrenbangdes merupakan forum penting dalam menyerap aspirasi masyarakat. Kehadiran Bhabinkamtibmas diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Polri, pemerintah desa, dan masyarakat demi terciptanya pembangunan yang aman, tertib, dan berkelanjutan,” ujar Kapolsek.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif hingga acara selesai.











Komentar